Istri yang Sangat Dimanjakan: Nona Muda Kelima Dokter Ilahi

Menjebak Klan Serigala Iblis



Menjebak Klan Serigala Iblis

Setelah Sima You Yue selesai menyusun formasi, ia membawa yang lainnya ke sebuah tebing di samping. Mereka menggunakan formasi untuk menyembunyikan diri dan menunggu kedatangan Klan Serigala Iblis.     

Setelah setengah hari berlalu, Lebah Merah Tua yang menunggu di luar mengirim informasi bahwa Klan Serigala Iblis akan datang. Sima You Yue langsung menyalakan formasi dan menyembunyikan mereka semua bersama dengan auranya. Tak lama kemudian, mereka melihat anggota Klan Serigala Iblis berlarian masuk dengan penuh semangat.     

"Hahaha, inikah lembah yang dibicarakan manusia-manusia itu?"     

"Ini salah satu bagian dari reruntuhan Kaisar? Kenapa tampak biasa saja?"     

"Apa kau lupa kalau manusia itu bilang ada formasi khayalan di luarnya? Kita baru bisa melihat tampilan aslinya setelah mematikan formasinya."     

"Kita tidak tahu cara kerja formasi, bagaimana kita bisa mematikannya?"     

"Kita memang tidak mengerti formasi, tetapi kita kuat! Hancurkan semuanya! Hancurkan semua yang ada di luar sini sampai berkeping-keping. Kita lihat saja berapa lama formasi ini mampu bertahan!"     

"Benar! Kita kan kuat!"     

"Ayo! Hancurkan semua ini!"     

Semua anggota Klan Serigala Iblis dengan sangat berapi-api mengeluarkan energi roh iblis mereka untuk menghancurkan batu, rumput, dan bunga sampai jadi debu.     

Anggota Klan Serigala Iblis tidak bisa melihat Sima You Yue dan yang lainnya, tetapi mereka bisa melihat anggota Klan Serigala Iblis dengan sangat jelas.     

Melihat anggota Klan Serigala Iblis membuat kekacauan semacam itu, Sima You Yue hanya bisa cemberut. Untung formasinya cukup kokoh. Kalau tidak, dengan kekacauan sebesar itu, mereka tidak akan pernah bisa menyalakan formasi tersebut.     

Sima You Yue melepaskan serangan energi roh dan menyalakan formasinya. Ketika energi roh iblis terpencar, tampak pemandangan yang baru di lembah itu.     

"Aura iblis yang sangat padat!"     

"Mungkinkah Kaisar Agung itu memang berasal dari Klan Iblis?"     

"Hahaha, kalau memang benar begitu, kita pasti bisa menggunakan benda-benda yang ada di sini!"     

"Cepat, ayo masuk dan lihat harta karun apa yang ada di sini!"     

Klan Serigala Iblis pun bergegas masuk ke lembah. Begitu mereka masuk, Sima You Yue langsung menyalakan formasi perangkap naga.     

Setelah formasi perangkap naga dinyalakan, formasi ilusi juga menyala. Pemandangan di depan mereka langsung menghilang bersamaan dengan hilangnya aura iblis yang padat tersebut.     

"Ada apa ini?"     

Klan Serigala Iblis memperhatikan dengan sangat terkejut ketika situasi di sekeliling mereka tiba-tiba berubah.     

"Tuan Muda Klan, ini sebuah formasi!"     

Mereka menengadah dan melihat ada sebuah riak di puncak lembah, demikian pula di jalan keluar lembah. Seolah-olah seluruh lembah sudah diselubungi oleh formasi.     

"Siapa yang mempermainkan kita?!" teriak Serigala Merah Marun ke langit.     

"Tuan Muda Klan, sama sekali tidak ada aura iblis di sini. Kita sudah ditipu!"     

"Tuan Muda ini tahu!" raung Serigala Merah Marun ke anak buahnya.     

Kalau sampai sekarang Serigala Merah Marun masih belum tahu juga kalau mereka sudah ditipu, tidak ada gunanya lagi ia tinggal di Alam Iblis!     

"Siapa yang mempermainkan kami?!" teriak anggota Klan Serigala Iblis.     

Sima You Yue membuka formasinya dan beberapa siluet manusia pun langsung muncul di puncak.     

"Siapa kalian? Kenapa kalian menjebak kami?!" tanya Serigala Merah Marun.     

"Kau mungkin tidak kenal kami, tetapi begitu kau melihat dia, kau pasti mengerti." Sima You Yue selesai berbicara, lalu melangkah ke samping untuk memperlihatkan Mimpi Kecil, yang muncul di belakangnya.     

Begitu Serigala Merah Marun melihat Mimpi Kecil, ia sangat terkejut sampai-sampai ia tidak bisa berkata apa-apa.     

"Mimpi … Binatang Roh Iblis Mimpi …."     

"Serigala Merah Marun, apa kau masih ingat aku?" Mimpi Kecil menatap Serigala Merah Marun dengan dingin, niat membunuh dalam tatapannya sangat kuat.     

"Kau Binatang Roh Iblis Mimpi itu!" Dahulu, Serigala Merah Marun telah membedah Mimpi Kecil bersama anggota klannya. Bertahun-tahun telah berlalu, tetapi Mimpi Kecil masih tampak sama. Ingatan Mimpi Kecil juga tetap sama, ia ingat semuanya.     

"Jadi, kau masih ingat padaku!"     

"Tidak mungkin, bukankah kau sudah dikurung? Bagaimana mungkin kau bisa ada di sini?!" teriak Serigala Merah Marun.     

"Aku harus berterima kasih padamu karena sudah mengurungku di dunia manusia. Kalau tidak, bagaimana mungkin aku bisa mengenal masterku dan kalau begitu dia tidak akan pernah bisa menyelamatkanku, kan?" Mimpi Kecil mencibir dengan kejam.     

"Huh, biarpun kau punya tubuh abadi, dengan manusia sebagai master kontrakmu, memangnya kau pikir kau bisa mengalahkan kami?"     

Melihat bahwa jumlah kelompok Sima You Yue sedikit dan tidak sekuat itu, Serigala Merah Marun benar-benar meremehkan Sima You Yue dan yang lainnya. Setelah kejutan sesaat yang mereka alami, sikap mereka kembali sombong seperti sebelumnya.     

"Kapan kami bilang kalau kami yang akan melawan kalian? Dasar bodoh!" Tujuh Kecil menyilangkan lengan di depan dadanya, memandang Klan Serigala Iblis dengan raut wajah yang menunjukkan kalau ia menganggap mereka itu bodoh.     

"Kau berencana menggunakan formasi ini untuk mengalahkan kami?" tanya Serigala Merah Marun. "Apa? Kau berencana menahan kami di sini selamanya atau kau mau masuk ke sini dan bertarung dengan kami?"     

Melihat Sima You Yue dan yang lainnya yang ada di atas, Serigala Merah Marun menebak kalau mereka tidak akan turun. Kalau mereka benar-benar turun, Klan Serigala Iblis pasti langsung melenyapkan mereka dalam sekali pukulan, lalu lanjut bergerak untuk menghancurkan formasi tersebut.     

"Mencoba memancing kami untuk turun? Sayang sekali omonganmu itu tidak mempan terhadap kami!" jawab Sima You Yue.     

Serigala Merah Marun menyipitkan matanya. Sepertinya Mimpi Kecil dan kelompoknya berencana menahan mereka di sana!     

"Kalian, pergilah dan hancurkan formasi ini!" perintah Serigala Merah Marun pada beberapa orang di sampingnya.     

"Ya, Tuan Muda Klan."     

Orang-orang itu langsung terbang ke langit dan menyerang formasi tersebut. Namun, tidak peduli seberapa banyak kekuatan yang mereka kerahkan, mereka tetap tidak bisa menggerakkan formasi itu sedikit pun.     

Setelah menyerang formasi tersebut beberapa kali, anggota Klan Serigala Iblis merasa semakin sempoyongan dan lemah. Mereka jatuh ke tanah dengan berbunyi 'bum'.     

"Dasar tidak berguna!" Serigala Merah Marun tidak menemukan kejanggalan apa pun dari anggotanya yang ia suruh itu. Lagi-lagi ia menunjuk anggotanya yang lain sambil berkata, "Kalian, pergi sana!"     

Beberapa anggota klan pergi untuk menyerang formasi itu juga, seperti yang dilakukan oleh beberapa orang sebelumnya. Namun, mereka juga jatuh setelah beberapa kali menyerang.     

"Benar-benar tidak berguna! Kalian, pergi sana!" perintah Serigala Merah Marun.     

"Tuan Muda Klan, aku merasa ada sesuatu yang aneh," kata seseorang di samping Serigala Merah Marun.     

"Apa yang aneh?" tanya Serigala Merah Marun.     

"Anggota klan yang kita bawa ini semuanya sangat kuat. Dalam kondisi biasa mereka tidak mungkin bisa terjatuh seperti itu hanya karena melancarkan beberapa serangan ke formasi itu," jawab orang tersebut.     

Serigala Merah Marun pun menenangkan diri dan mempertimbangkan hal itu. Apa yang dibilang orang tersebut memang benar, anggota Klan Serigala Iblis tidak mungkin selemah itu sampai-sampai mereka bisa terjatuh hanya setelah beberapa kali menyerang.     

"Coba periksa. Sebenarnya apa yang terjadi pada mereka?"     

"Baik."     

Beberapa orang pergi untuk memeriksa orang-orang yang jatuh pingsan. Setelah itu, mereka kembali dan berkata, "Tuan Muda Klan, mereka pasti diracun."     

"Diracun? Bagaimana mungkin mereka bisa diracun? Kau tidak salah?"     

"Tidak salah lagi. Mereka benar-benar telah diracun."     

"Hahaha - "     

Terdengar suara Tujuh Kecil dari tebing. Ia berkata sambil menutupi mulutnya, "Kami hanya mau melihat kalian butuh waktu berapa lama untuk menyadari kalau mereka sudah diracun. Kalian sungguh bodoh. Kalian butuh waktu selama ini untuk menyadari kalau mereka itu racun."     

Raut wajah Klan Serigala Iblis berubah marah. Komplotan Mimpi Kecil bukan hanya telah mengunci mereka di dalam formasi, melainkan juga telah meracuni mereka. Komplotan Mimpi Kecil sudah mempersiapkan serangan ini sejak lama!     

"Kau meracuni kami dengan apa?"     

"Itu sejenis racun yang bisa membuat kalian kehilangan semua kekuatan dan tidak bisa menggunakan energi roh iblis kalian. Awalnya penyebarannya tidak terlalu cepat, tetapi begitu kalian menggunakan energi roh iblis di tubuh kalian, racun itu akan menyebar dengan sangat cepat," jelas Sima You Yue.     

Setelah Sima You Yue berkata demikian, orang-orang yang sedang mengumpulkan energi roh iblis mereka untuk menyerang langsung membatalkannya. Begitu juga dengan Serigala Merah Marun.     

"Hehehe, dasar bodoh. Walaupun kalian tidak menggunakan energi roh iblis, racun itu tetap akan menyerang kalian dalam setengah jam. Beberapa belas menit telah berlalu, sebaiknya kalian renungkan hidup kalian selama ini di detik-detik terakhir hidup kalian!" Tujuh Kecil dengan baik hati mengingatkan Klan Serigala Iblis.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.