Air Mata
Air Mata
Tidak dapat dilihat, tidak dapat disentuh, bagaimana cara menyentuhnya dan bagaimana mengubahnya?
Kaisar Qing Dao tidak tahu dan ia masih merenungkannya sebelum adegan itu berakhir.
Sima You Yue membuka matanya, dan salju putih yang luas telah mencapai bawah bibirnya, hampir mengubur seluruh tubuhnya. Alih-alih berjuang untuk keluar, ia menutup matanya lagi dan mulai menyerap kekuatan yang terkandung di dalam salju.
Ladang salju tanpa batas itu, ia tidak tahu berapa lama ia akan menyerap semuanya. Tampaknya Roh Kelima Tertinggi telah menunggu selama beberapa saat.
Ia tidak tahu bahwa di dunia luar, Roh Kelima Tertinggi berhadapan dengan Kaisar Qing Dao.
"Kembalilah, butuh waktu lama baginya untuk keluar," kata Kaisar Qing Dao kepada Roh Kelima Tertinggi.
"Apa yang kau lakukan padanya?" tanya Roh Kelima Tertinggi dengan cemas.
Ia-lah yang membawanya masuk, dan ia-lah yang harus membawanya keluar untuk menjelaskan kepada Aliansi Serikat dan Klan Sima. Dan seperti orang dalam ingatannya, ia tidak bisa melihat Sima You Yue mati di depannya lagi.
"Dia harus menerima warisan di sini dan menyerap semua kekuatan sebelum dia bisa keluar," kata Kaisar Qing Dao. "Dia tidak bisa keluar dalam waktu singkat. Aku tidak ingin orang luar masuk ke sini, keluarlah!"
"Tidak, aku akan menunggu di sini sampai dia keluar," kata Roh Kelima Tertinggi.
"Siapa pun yang masuk tanpa izin di makam akan ku bunuh! Aku telah menyelamatkan hidupmu demi dia, pergilah!"
Setelah Kaisar Qing Dao selesai bicara, sebuah kekuatan menyelimuti Roh Kelima Tertinggi dan mengirim mereka langsung keluar dari makam.
Roh Kelima Tertinggi muncul di luar gerbang makam, dan dengan keras, gerbang makam langsung ditutup. Ia melihat ke pintu merah dengan ngeri.
Kekuatannya tidak berbeda dengan seorang Kaisar, tetapi ia benar-benar bisa diusir begitu saja. Jadi, seberapa kuat Kaisar Qing Dao sebenarnya?
Ia mencoba mendorong pintu, tetapi ia tetap tidak bisa membukanya. Ia tidak berani menyerang lagi, karena ia takut serangannya mengganggu Sima You Yue. Ia tinggal di luar pintu selama beberapa hari, dan setelah berpikir panjang, ia akhirnya kembali terlebih dahulu.
Setelah kembali, ia memperhatikan situasi di situ, dan mengetahui bahwa kekuatan energi yang muncul dari waktu ke waktu tidak lagi muncul, dan tidak ada gerakan khusus. Ia menduga bahwa Sima You Yue seharusnya baik-baik saja, dan kemudian mengalihkan perhatiannya ke aspek lain.
Selama dua tahun berikutnya, tidak ada seorang pun di luar yang melihat Sima You Yue lagi. Anggota Klan Sima tidak khawatir. Jika bukan karena batu giok kehidupannya, mereka pasti sudah keluar untuk mencarinya sejak lama.
Namun, mereka tetap mengkhawatirkannya walaupun mereka tahu bahwa ia aman dan baik-baik saja. Semua anggota Klan Sima merasa melankolis. Baru berapa lama ia bangun, dan ia menghilang lagi dalam waktu sesingkat itu! Kalau mereka tahu ia akan menghilang lagi langsung setelah ia keluar, mereka pasti tidak akan membiarkannya keluar!
Dalam dua tahun terakhir, pasukan berjubah hitam telah membunuh orang di mana-mana, cari masalah dengan berbagai kekuatan, dan seluruh benua sekali lagi jatuh ke dalam kekacauan. Pada saat yang sama, banyak Roh Qi muncul di benua, dan Roh Qi itu tidak dapat dibunuh. Api dan kilat biasa hanya bisa mengendalikan mereka, tetapi tidak bisa menghancurkan mereka. Untungnya beberapa klan memiliki api yang menyimpang, tetapi bagi mereka yang tidak memiliki api yang menyimpang, dan bertemu dengan Roh Qi, tidak ada yang bisa lolos dari kematian.
Untuk sementara waktu, semua kekuatan di benua itu panik.
Sima You Yue berada dalam alam ilusi dan tidak tahu apa-apa tentang dunia luar. Pada saat itu, ia diselimuti oleh cahaya perak yang redup, matanya tertutup rapat. Ia menyerap cahaya perak di sekitarnya.
Area bersalju yang luas sebelumnya telah menghilang, dan yang tersisa hanyalah kepingan-kepingan di sekelilingnya. Saat cahaya perak itu benar-benar ia serap, butiran salju itu juga menghilang.
"Ughhh—" Ia mengeluarkan aura yang keruh, dan perlahan membuka matanya.
Apa yang ia lihat di hadapannya bukan lagi khayalan, tetapi ia baru tahu bahwa ia berada di aula utama, di mana ia duduk bersila di bagian kepala peti mati, dan Kaisar Qing Dao berdiri di ujung kaki peti mati.
"Bagus sekali, jauh lebih cepat daripada yang kuharapkan," kata Kaisar Qing Dao dengan puas.
"Kaisar." Sima You Yue berdiri dari peti mati dan ingin menanyakan beberapa pertanyaan tentang tao langit, tetapi melihat bayangan Kaisar Qing Dao perlahan memudar.
"Kaisar!" Ia agak cemas dan sedih.
Ia masih memiliki begitu banyak keraguan sehingga ia tidak menanyakannya, dan begitu banyak hal yang tidak Kaisar Qing Dao katakan padanya, mengapa ia pergi?!
Mungkin itu karena ia melihat apa yang terjadi pada Kaisar Qing Dao di masa lalu, atau karena ia mendapatkan kekuatan yang Kaisar Qing Dai tinggalkan, ia merasa bahwa hubungannya dengan Kaisar Qing Dao bahkan menjadi lebih dekat. Namun, sebelum ia bisa berbicara dengan Kaisar Qing Dao dengan layak, Kaisar Qing Dao keburu menghilang.
"Jangan sedih." Kaisar Qing Dao tersenyum. "Aku puas bertemu denganmu lagi, walaupun aku harus menghilang."
"Kaisar …."
"Aku tidak bisa menyelesaikan apa yang kau katakan padaku. Aku terlalu gugup atau malu untuk bertemu denganmu. Namun, aku tetap senang. Sepertinya hanya kau yang bisa melakukan ini." Ternyata Kaisar Qing Dao masih ingat Samsara dan mengenali wajah yang sama dengan Samsara.
"Kaisar, aku bukan …." Ia ingin mengatakan bahwa ia bukan Samsara, tetapi Kaisar Qing Dao melambaikan tangannya untuk menghentikannya dan mengatakan, "Tidak masalah, itu kau atau bukan."
Selain itu, toh Kaisar Qing Dao akan menghilang, jadi kenapa ia harus menghancurkan khayalan terakhir Kaisar Qing Dao!
"Ubah tao langit dan kembalikan dunia seperti dahulu. Saat itu, kau menyerahkan masalah ini kepada aku, tetapi sekarang aku menyerahkannya kepadamu. Aku percaya bahwa sekarang kau dapat menyelesaikan masalah ini." Kaisar Qing Dao tersenyum padanya.
Untuk beberapa alasan, mata Sima You Yue dipenuhi air mata, ia mengangguk dan menjawab, "Baiklah."
"Benda itu, aku juga ingin kau menghilangkannya. Aku ingin membantumu, tetapi aku tidak menyangka akan jadi seperti ini." Senyum Kaisar Qing Dao menjadi getir dan bersalah. "Namun, aku telah mewariskan banyak kekuatan untukmu, ikutilah peta itu. Temukan mereka, dapatkan mereka, dan tingkatkan kekuatanmu."
"Baiklah."
"Hati-hati."
"Iya."
Air mata mulai menggenang di matanya.
"Jangan sedih." Kaisar Qing Dao ingin menjangkau dan menyentuh kepala Sima You Yue, tetapi ia langsung menembus tubuh Sima You Yue. Kemudian, mulai dari tangannya, jiwanya berubah menjadi cahaya perak yang mungil, semua tenggelam ke dalam tubuh Sima You Yue.
Sima You Yue melihat cahaya perak yang memasuki tubuhnya, dan ia bisa merasakan bahwa aura milik Kaisar Qing Dao di auranya jadi jauh lebih kuat.
Ia memejamkan matanya dan memaksakan air matanya berhenti mengalir. Setelah ratusan ribu tahun, Kaisar Qing Dao dapat melihat kembali orang yang selama ini ia kejar dan cari sepanjang hidupnya, yang juga dapat dianggap sebagai sebuah kelengkapan.
Sima You Yue merasa tubuhnya mati rasa dan semua bulu di tubuhnya meremang. Perasaan familier itu menghilangkan semua kesedihannya. Sebelum ia bisa melihat apakah ada hal lain di istana, ia langsung menggali energi roh atribut tanah dan bergerak ke bawah. Ia berlari ke atas dengan cepat.
"Ungu Kecil, tidak bisakah kau menahan kilat kesengsaraan? Mengapa dia datang begitu aku naik peringkat?" tanyanya pada Ungu Kecil sambil berlari.
Ungu Kecil menguap di pelukannya, seolah-olah ia baru saja bangun. Mendengar pertanyaan, ia menjawab dengan malas: "Kau bukan saja naik peringkat kali ini, kau telah belajar banyak hal yang seharusnya tidak kau ketahui, dan itu berarti kau juga terlibat dalam banyak hal. Tentu saja, jika kau naik peringkat sekarang, kau akan langsung disambar. Kali ini, ini bukan kilat kesengsaraan yang biasa, kau harus siap secara mental."