Ketahuan
Ketahuan
Hong Ye memandang Hua Jieyu dan berkata, "Guru, sebelumnya, anda diam-diam bertanya pada saya tentang apa yang sedang dilakukan oleh bawahan Saint Zhenchan... Sekarang, Saint Zhenchan telah mengeluarkan perintah untuk memeriksa semua paviliun dan kota yang ada di Six Desires Heaven. Selain itu, terdapat imbalan yang ditawarkan kepada siapa pun di antara pasukan terkemuka dari berbagai wilayah yang dapat menemukan dua iblis yang menyulut pertarungan antara Lord Six Desires dan Lord Initial Zen. Sang pelapor juga diharuskan untuk menunjukkan gambaran mereka."
Saat dia mengatakan hal ini, Hong Ye berhenti di tempatnya dan menatap Hua Jieyu serta Ye Futian. Kemudian dia bertanya, "Guru, apakah kalian berdua benar-benar memicu pertarungan antara kedua sosok penguasa itu beberapa bulan yang lalu? Apakah kalian yang menyebabkan kematian keduanya ketika mereka berempat bertarung satu sama lain?"
"Imbalan yang ditawarkan oleh Saint Zhenchan jelas memiliki jumlah yang menggiurkan. Kenapa kau malah datang kemari untuk menyuruh kami pergi alih-alih melaporkan keberadaan kami kepadanya dan mendapatkan imbalannya?" Ye Futian bertanya. Terdapat rasa sakit yang tersembunyi di dalam mata Hong Ye ketika dia menatap Ye Futian. Kemudian, dia memandang Hua Jieyu dan menjelaskan, "Bukankah saya akan mengkhianati sekte saya jika saya mengungkapkan keberadaan anda, Guru? Saya tidak bisa melakukannya."
Ye Futian melanjutkan, "Karena kau mempercayai desas-desus tentang kami berdua yang memicu pertarungan di antara empat sosok penguasa itu, maka sudahkah kau mempertimbangkan hal ini—apa sebenarnya yang kami miliki sehingga mampu membuat mereka berperang? Ditambah lagi, jawabannya cukup menggiurkan untuk menyebabkan mereka berdua saling membunuh." Pertanyaan Ye Futian membuat Hong Ye tertegun. Dia tampak bingung. Dia menatapnya dan bertanya, "Apa sebenarnya yang anda miliki?"
Ye Futian menjelaskan, "Aku bukanlah seorang kultivator dari duniamu. Aku berasal dari dunia lain. Aku dikurung di gunung ilahi oleh Lord Six Desires karena harta karun yang kumiliki. Setelah tiga sosok penguasa lainnya mengetahui tentang apa yang terjadi, mereka juga dibutakan oleh keserakahan masing-masing. Mereka pergi mengunjungi Lord Six Desires dan memintanya untuk menyerahkan harta karun itu. Ini adalah penyebab pertarungan di antara mereka. Aku memang telah memicu pertarungan di antara empat sosok penguasa itu. Namun, jika aku tidak melakukan hal tersebut, maka aku akan berada di bawah kendali mereka. Aku tidak akan bisa keluar hidup-hidup." Kata-katanya mengejutkan Hong Ye. Ye Futian memandang Hua Jieyu dan melihat bahwa dia masih terlihat tenang.
"Jadi itu sebabnya. Kalau begitu, keserakahan mereka akan harta karun yang mengakibatkan perang terjadi di antara mereka. Kemudian, tindakan Saint Zhenchan yang mengeluarkan biaya besar untuk melakukan pencarian dan menawarkan imbalan untuk menemukan anda berarti..." gumam Hong Ye saat dia tiba-tiba memahami semuanya. Dia memandang Hua Jieyu dan Ye Futian, lalu berkata, "Guru, saat ini orang-orang di kota telah melihat sosok kalian berdua. Tidak ada cara bagi kalian untuk pergi dari sini. Apa yang harus kita lakukan sekarang?"
"Tidak usah khawatir," ujar Ye Futian. "Pergilah dan beritahu mereka bahwa kami berada di sini."
Hong Ye tampak terkejut. Dia memandang Ye Futian, lalu pada Hua Jieyu. Dia tidak bisa memahami maksud dari ucapannya ini.
"Pergilah," Hua Jieyu memberi perintah.
"Guru..." jawab Hong Ye sambil memandang gurunya itu.
Hua Jieyu menjelaskan pada Hong Ye, "Jika kami tidak memutuskan hubungan denganmu, maka kami hanya akan melibatkanmu dalam masalah ini. Hong Ye, jangan katakan kepada orang lain bahwa kau adalah muridku. Selain dirimu, ayahmu juga telah melihat kami, jadi keberadaan kami pasti akan diketahui. Namun, dia tidak akan mengkhianatimu. Pergilah dan beritahu mereka tentang lokasi kami. Kau mungkin bisa mendapatkan imbalannya. Ini adalah hal terakhir yang bisa kulakukan untukmu sebagai gurumu." Suaranya juga terdengar sangat tenang.
"Tidak, saya akan menemui ayah saya terlebih dahulu. Jika dia mengetahui bahwa anda telah merekrut saya sebagai murid, dia tidak akan mengkhianati anda, Guru," ujar Hong Ye.
Ye Futian dan Hua Jieyu sama-sama memandangnya. Dia masih sangat muda dan polos.
Selain keuntungan pribadi serta nyawa seseorang, apa pentingnya hubungan seperti ini dalam dunia nyata?
Mereka belum begitu mengenal satu sama lain. Kenapa ayahnya harus repot-repot mengorbankan nyawanya untuk mereka?
"Hong Ye," Ye Futian melanjutkan kata-katanya, "Jangan khawatir. Bahkan jika kau mengungkapkan lokasi kami, kami masih bisa melarikan diri. Penduduk kota tidak bisa menahan kami di sini. Kalau tidak, bagaimana caranya kami bisa melarikan diri dari perang yang terjadi di Istana Six Desires? Karena segala sesuatunya pasti akan terjadi, maka kita tidak perlu mencegahnya untuk terjadi. Tindakan kami dalam memintamu melakukan hal ini bertujuan untuk melindungimu. Kau tidak ingin membuat kami merasa bersalah, bukan?"
Hong Ye membalas tatapan mata Hua Jieyu. Hua Jieyu mengangguk dan berkata, "Pergilah. Kami akan baik-baik saja."
Melihat bahwa Hong Ye masih tampak ragu-ragu. Hua Jieyu pun meninggikan suaranya, "Sebagai gurumu, aku memerintahkanmu untuk pergi."
Kedua mata Hong Ye tampak berkaca-kaca. Kemudian dia mengangguk pelan dan menjawab, "Baik, Guru."
Begitu Hong Ye selesai berbicara, dia berbalik dan pergi.
Setelah Hong Ye pergi, jasad suci Kaisar Agung Shenjia muncul di sana. Ye Futian bergumam saat memandang jasad suci tersebut, "Aku jadi bertanya-tanya kapan aku bisa bertarung tanpa mengandalkan jasad ini."
"Lawan-lawan yang kau temui semuanya adalah kultivator yang telah mengalami Ujian Para Dewa. Ketika kau mencapai puncak Renhuang Plane, kau mungkin tidak perlu lagi mengandalkan jasad suci tersebut," ujar Hua Jieyu. Dia mengatakan bahwa hal itu bisa saja terjadi. Bahkan jika dia mampu melakukannya, lawan-lawan yang dihadapi Ye Futian tetap saja merupakan sosok-sosok terkemuka yang selamat dari Ujian Para Dewa tahap kedua.
Tidak lama kemudian, Ye Futian mendeteksi bahwa ada banyak aura kuat yang mendekati mereka dari berbagai arah. Pada saat itu juga, aura tak terlihat yang menyelimuti paviliun itu telah menghilang. Dia tidak lagi menyembunyikan auranya dan Jieyu. Dalam sekejap, banyak aura menyapu mereka dan mengamati sosok mereka secara paksa.
Sementara itu di atas langit, banyak kultivator terus bermunculan. Banyak dari mereka adalah Renhuang tingkat tinggi. Setelah mendapatkan berita mengenai lokasi dua sosok yang dicari, mereka bergegas pergi ke sana. Imbalan yang dijanjikan oleh Saint Zhenchan terlalu menggiurkan. Tidak ada seorang pun yang tidak terpengaruh olehnya.
Namun, banyak orang tidak mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh Ye Futian. Detail mengenai pertarungan yang terjadi di Istana Six Desires telah tersimpan rapat. Hanya beberapa detail—seperti yang diketahui oleh Hong Ye—yang sudah tersebar luas. Hanya segelintir orang yang mengetahui detail lengkap mengenai insiden tersebut.
Hong Ye juga berada di antara kerumunan kultivator yang berada di kejauhan. Dia berdiri di belakang ayahnya dan memandang ke arah Ye Futian dan Hua Jieyu. Dia merasa sedikit bersalah, dan matanya memerah. Dia belum sempat mengungkap keberadaan mereka. Orang yang melakukannya adalah ayahnya, sama seperti yang diprediksi oleh Ye Futian.
Ye Futian dan Hua Jieyu tidak memandang ke arah Hong Ye. Tidak lama kemudian, Ye Futian menyatakan, "Siapa pun yang berani menghalangi jalan kami akan dibunuh tanpa ampun."
Saat dia mengatakan hal ini, para kultivator melihat jasad suci yang melayang ke atas langit, dan Hua Jieyu berada di sampingnya. Aura yang mengerikan terpancar dari jasad suci itu dan Jalur Agung pun bergemuruh. Hal ini membuat kerumunan kultivator di sekitarnya merinding.
"Ayo kita pergi," ujar Ye Futian sebelum mereka naik ke udara dan pergi meninggalkan tempat itu.
Ketika para kultivator menyaksikan kelompok itu pergi, mereka semua tampak ragu-ragu. Mereka tidak berani menyerang kelompok Ye Futian secara langsung.
"Halangi mereka. Kita hanya perlu menunggu sampai bawahan Saint Zhenchan tiba di sini," tiba-tiba sebuah suara yang dalam dan kuat terdengar di sana. Seorang kultivator yang berada di puncak Renhuang Plane mengambil langkah ke depan dan melesat ke udara. Dalam sekejap, banyak jam kuno berwarna emas jatuh dari atas langit, berusaha menyegel area tersebut dan menghalangi Ye Futian dan Hua Jieyu untuk pergi.
Ye Futian mendongak dan memandang semua jam itu. *Dong, Dong* Suara dentangan jam itu terus menerus terdengar. Cahaya suci terpancar keluar saat semua jam itu hancur berkeping-keping. Dalam sekejap, tubuh Kaisar Agung Shenjia berubah menjadi seberkas cahaya berwarna emas dan melesat menembus langit.
*Dong* Ekspresi kultivator yang berada di puncak Renhuang Plane itu berubah menjadi buruk. Sebuah jam kuno yang berukuran sangat besar muncul untuk melindunginya. Namun, cahaya suci itu langsung menembus jam tersebut. Jam kuno raksasa itu hancur, dan tubuh kultivator itu bergetar hebat. Kemudian, dia berubah menjadi titik-titik cahaya Jalur Agung yang tak terhitung jumlahnya dan menghilang. Dia telah tewas seketika.
"Ini..." Semua orang yang menyaksikan pemandangan ini bisa merasakan hati mereka berdebar kencang. Di sisi lain, Ye Futian dan Hua Jieyu langsung melesat melintasi langit dan menghilang. Untuk beberapa saat, tidak ada seorang pun yang berani menghalangi jalan mereka!