Istri Liar Kaisar Hantu: Nona Sulung Pesolek

Nasib Kota Medis (9)



Nasib Kota Medis (9)

Pria yang dingin dan elegan itu sudah berada di hadapan Lin Ge pada saat Lin Ge selesai berbicara. Tubuh pria itu memancarkan aura yang ganas, dan telapak tangannya membawa semburan angin yang tiba-tiba mendarat pada Lin Ge.     

Wajah sinis Lin Ge langsung berubah. Semburan angin itu seperti sebuah gunung raksasa yang menimpa tubuh Lin Ge, dan dia memuntahkan seteguk darah. Sebelum Lin Ge bisa bereaksi, Yun Qingya sudah meluncur ke angkasa, mengejar Lin Hao dengan kecepatan yang sangat cepat.     

"Tidak!" Kemarahan Lin Ge meletus saat dia dengan erat mencengkeram dadanya yang terluka dan menyaksikan dengan mata lebar saat Yun Qingya tiba di hadapan Lin Hao ….     

Sebuah pedang panjang berwarna biru kehijauan menusuk punggung Lin Hao, dan dengan kekuatan yang tangguh, pria itu tiba-tiba terbelah. Kemudian, Lin Hao dan elang jantan itu terpotong menjadi dua bagian dengan satu belahan. Darah mewarnai seluruh langit menjadi merah.     

"Hao'er!" Lin Ge menjerit pilu, matanya benar-benar merah saat dia melihat tubuh Lin Hao terjatuh dari angkasa.     

Tidak ada yang lebih menyakitkan daripada memandang tanpa daya pada putranya sendiri yang mati!     

Tubuh Lin Ge mulai gemetar, matanya yang marah dengan intens memelototi Yun Qingya. "Yun Qingya, apakah kau tidak berpikir bahwa kau terlalu kejam?"     

"Kejam?" Yun Qingya tersenyum masam. "Apalah ini dibandingkan dengan apa yang Kota Medismu lakukan di masa lalu?"     

Tubuh Lin Ge tak henti-hentinya gemetar. Tiba-tiba, dia menyerbu ke arah Yun Qingya seolah-olah dia tidak peduli dengan hidupnya, matanya dipenuhi dengan kebencian yang mengerikan. "Yun Qingya, aku ingin binasa denganmu!"     

Bahkan jika Lin Ge mati, dia akan menyeret Yun Qingya untuk mati dengannya agar dia bisa membalaskan dendam putranya!     

Brak!     

Ketika Lin Ge tiba di hadapan Yun Qingya, sebuah pedang panjang menusuk dadanya. Tubuh Lin Ge gemetar saat dia dengan tercengang menatap ke pedang di depan dadanya kemudian ke pria di hadapannya yang tetap anggun seperti bunga krisan dari awal hingga akhir.     

"Yun Qingya, kau pasti akan mendapatkan balasanmu!"     

Saat Lin Ge berbicara kata-kata terakhirnya, tubuhnya terjatuh dari udara, tulang-tulangnya remuk dan tubuhnya terkoyak ketika mendarat di tanah, meninggal dengan wujud yang mengerikan.     

"Sekarang aku telah selesai mengurusi Lin Ge dan putranya, berikutnya adalah orang-orang yang memburuku pada saat itu." Yun Qingya dengan tenang mengumumkan dan sudut bibirnya melengkung ke atas sementara tatapan dinginnya meninjau seluruh lokasi kompetisi.     

Di lokasi kompetisi itu, orang-orang dari Kota Medis menyusut ke belakang, ingin meredupkan keberadaan mereka sebanyak mungkin! Namun, tatapan Yun Qingya seperti sebuah pedang, menusuk ke tubuh mereka dan tidak memberikan mereka tempat untuk bersembunyi.     

"Aku ingat kalian datang mengejarku pada saat itu," Garis pandang Yun Qingya perlahan berhenti di beberapa orang, dan dia tersenyum samar, "Kenapa kau berpura-pura tidak mengenaliku ketika melihatku kali ini?"     

Orang-orang itu gemetar karena ketakutan, dan mereka jatuh dan berlutut di tanah dengan bunyi gedebuk.     

"Tuan Muda Qingya, kami hanya mematuhi perintah! Lin Ge yang memaksa kami untuk membunuhmu! Aku mohon padamu untuk melepaskan kami! Kami pasti akan membuka lembaran baru!"     

Senyum Yun Qingya asing. "Begitukah? Lalu mengapa aku mengingat betapa senangnya kau saat mempermalukanku pada saat itu? Kau juga mengatakan bahwa seseorang sepertiku tidak akan pernah berhasil!"     

Mendengar kata-kata Yun Qingya, tubuh orang itu tersentak, dan penyesalan membengkak di hatinya. Jika ia tahu akan seperti ini, dia tidak akan mengatakan hal-hal yang mencemooh seperti itu pada saat itu.     

"Kota Medis harus dimusnahkan, dan kau harus mati!"     

Ketika mereka semua sedang merenungkan penanggulangannya, suara pria itu terdengar lagi, begitu dingin hingga membuat mereka semua semakin gemetar.     

"Masalah Paman Kedua akhirnya selesai." Yun Luofeng mengisap anggur yang Yun Xiao berikan ke bibir Yun Luofeng sementara Yun Luofeng dengan malas bersandar di kursinya, "Yun Xiao, kita harus menyelesaikan masalah kita juga berikutnya. Bagaimana menurutmu?"     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.