Istri yang Sangat Dimanjakan: Nona Muda Kelima Dokter Ilahi

Menemukan Sumbernya



Menemukan Sumbernya

Setelah pergi selama sebulan, Sima You Yue kembali ke klan. Melihat bahwa ia telah kembali, hati semua orang yang gelisah akhirnya menjadi tenang.     

"Maaf karena telah membuat kalian semua khawatir." Sima You Yue tersenyum meminta maaf.     

"Tidak apa-apa asalkan kau baik-baik saja," kata Sima You Lin.     

Semua orang diam-diam mengerti untuk tidak bertanya ke mana Sima You Yue pergi. Mereka juga tidak bertanya mengapa ia menghilang. Mereka senang karena yang penting ia telah kembali. Namun, kebahagiaan mereka langsung terenggut lagi karena ia berkata, "Aku akan pergi dari sini dalam setengah tahun. Aku akan pergi ke Negeri Purba."     

Begitu Sima You Yue pergi, itu berarti mereka mungkin tidak akan melihatnya selama bertahun-tahun.     

Mungkin selamanya.     

Sima You Yue kembali ke rumahnya setelah mengumumkan keputusannya, meninggalkan kumpulan orang itu dengan pikiran mereka masing-masing.     

Sima You Yue mungkin mengatakan itu kepada mereka karena ia ingin supaya mereka mempersiapkan hati menjelang keberangkatannya. Ia juga memberi tahu orang-orang yang ingin mengikutinya, bahwa mereka harus berkultivasi dengan baik karena ia tidak akan menunggu mereka. Jika mereka tidak dapat mencapai peringkat Dewa, ia tidak akan membawa mereka bersamanya.     

Sebagai hasilnya, Sima You Qing dan yang lainnya semua berkultivasi dengan penuh semangat. Di luar dugaan, mereka berhasil naik ke peringkat Dewa dalam setengah tahun.     

Tentu saja, mereka memanfaatkan perbedaan waktu yang ada dalam Pagoda Roh.     

Dalam jangka waktu setengah tahun itu, mereka seolah-olah berada di dalam Pagoda Roh selama lima belas tahun. Dengan bakat mereka, mereka memang diharapkan mampu naik ke peringkat Dewa.     

Untuk Sima You Yue, ia tidak banyak berkultivasi dalam periode waktu itu. Ia berhenti berkultivasi dan selain dari kultivasi dasar sehari-hari, ia lebih fokus pada Alkimia dan formasi.     

Master Formasi dibagi menjadi Master Formasi Pemula, Master Formasi Menengah, Master Formasi Lanjutan, Master Formasi Agung, Master Formasi Terpelajar, Master Formasi Kekaisaran dan seterusnya.     

Sima You Yue menghitung peringkatnya sendiri. Ia sudah melewati peringkat Master Formasi Agung dan saat itu merupakan seorang Master Formasi Terpelajar.     

Terlebih, itu berkat buku formasi yang Wu Lingyu temukan untuknya.     

Selain itu, peringkat Alkimia Sima You Yue berada di peringkat tujuh. Itu juga peringkat yang baru saja ia masuki.     

Setelah memasuki peringkat enam Alkimia, Sima You Yue menyadari bahwa peringkat selanjutnya menjadi semakin sulit untuk ditembus. Pantas saja ada begitu banyak Master Alkimia pemula dan menengah. Master Alkimia tingkat lanjut jumlahnya jauh lebih sedikit.     

Suatu hari, Roh Kecil muncul di hadapan Sima You Yue dan menatapnya, lalu bertanya, "Bukankah kau selalu ingin tahu mengenai yang ada di tingkat kedua?"     

Sima You Yue memukul dahinya. Baru pada saat itulah ia ingat bahwa ia sudah bisa mengakses tingkat kedua sejak ia mencapai peringkat Dewa. Namun, ia benar-benar lupa.     

"Pergi dan lihatlah." Sima You Yue meletakkan buku formasi di tangannya. Dengan satu pikiran, ia muncul di tingkat pertama Pagoda Roh.     

Terakhir kali ia di situ, Sima You Yue disambar petir. Namun, jika dibandingkan dengan kilat yang menyambarnya ketika ia naik ke peringkat Dewa, petir itu hanya menggelitiknya.     

Roh Kecil melayang mendekatinya, lalu berkata, "Naik dan lihatlah."     

Sima You Yue mengangguk, ia agak gugup.     

Apa yang akan menunggunya di tingkat kedua?     

Sima You Yue menaiki tangga langkah demi langkah. Ketika ia mencapai tikungan yang memisahkan tingkat pertama dan tingkat kedua, ia berhenti. Sebelumnya, ia diblokir di situ.     

Melihat riak yang bergelombang, Sima You Yue menarik napas, lalu mengulurkan tangan untuk menyentuhnya.     

Ia berhasil melewatinya!     

Pembatas itu tidak lagi menghalanginya. Pembatas itu benar-benar menghilang.     

Sima You Yue terus naik. Ketika jumlah tangganya semakin sedikit, jantungnya mulai berdetak lebih cepat.     

Akhirnya, ia menginjak anak tangga terakhir.     

Namun, ia tidak bisa melihat apa-apa. Apa yang dijumpainya adalah hamparan kegelapan.     

Perhatian Sima You Yue yang tajam langsung mengendur. Ia bertanya dengan ragu, "Roh Kecil, kenapa tidak ada apa-apa di tingkat kedua?"     

"Siapa bilang tidak ada apa-apa?" Roh Kecil menjentikkan jarinya dan kegelapan itu langsung diganti dengan terang. Sima You Yue melihat hamparan pegunungan.     

"Pegunungan? Ini tidak berbeda dari pegunungan di tingkat pertama, tahu?!" Sima You Yue melihat gunung-gunung dan lembah-lembah, dan tidak bisa membedakannya sama sekali.     

Roh Kecil memutar mata, lalu menjawab, "Ini sebuah tambang. Ini bukan pegunungan biasa seperti di tingkat bawah. Bagaimana mungkin ini tidak ada bedanya?"     

"Tambang? Untuk apa? Membuka tambang supaya Fatty bisa membuat peralatan?"     

"Ini adalah tambang kristal! Tidakkah kau menyadari bahwa Qi Spiritual di sini lebih tipis, tetapi kekuatan spiritualmu telah meningkat?" tegur Roh Kecil.     

Baru setelah itulah Sima You Yue ingat bahwa di Negeri Purba, kultivasi semua orang bergantung pada peningkatan kekuatan spiritual mereka. Namun, ada juga cara lain untuk meningkatkan kekuatan spiritual. Sebagai contoh, orang dapat menyerap kekuatan spiritual dari kristal.     

Melihat tambang itu, Sima You Yue tidak tahu apakah ia harus tertawa atau menangis.     

Sumber daya alam di situ mungkin sama dengan para pedagang besar itu. Namun, semua kristal itu kan berada di bawah tanah? Apakah Sima You Yue harus menggali semuanya sendiri?     

Selain itu, tidak semua tambang itu mengandung kristal. Sima You Yue bukan Master Roh Pencari. Bagaimana bisa ia menemukan kristal itu?     

"Jika aku ingin menjelajahi tambang ini, aku harus menemukan seorang Master Pencari Roh. Kalau tidak, aku yang harus bisa menjadi Master Roh Pencari," kata Sima You Yue tanpa daya. "Tidak realistis untuk mencari Master Roh Pencari dan memintanya datang ke sini. Bahkan jika aku menemukannya, aku tidak akan bisa membawanya ke sini. Kalau begitu, aku harus menjadi seorang Master Roh Pencari."     

Seorang Master Roh Pencari adalah profesi yang paling disukai di Negeri Purba. Profesi itu bahkan sedikit lebih tinggi dari Master Formasi. Alasannya adalah karena mereka tahu bagaimana mengenali batu-batu kristal dan dapat menemukan urat-urat batu kristal. Mereka bisa mencari tahu apakah sebuah tambang memiliki kristal langka atau tidak.     

Sebelumnya ketika di alam kecil, Mo Sha begitu gembira karena telah mendapatkan Batu Kristal Iblis. Jelas bahwa kristal-kristal itu memang sangat berharga.     

Dengan demikian, jelas bahwa profesi Master Roh Pencari, yang bisa menguraikan kristal, itu tidak ada bandingannya.     

"Namun, lebih mudah mengatakan ingin menjadi Master Roh Pencari daripada melakukannya." Sima You Yue mendesah, lalu bertanya, "Roh Kecil, apakah di antara pemilikmu sebelumnya ada yang merupakan seorang Master Roh Pencari?"     

"Tidak," jawab Roh Kecil. "Namun, aku punya sebuah buku tentang itu di sini."     

Sima You Yue mengambil buku yang diberikan Roh Kecil padanya. Ia membaca kata-kata di sampulnya, lalu berseru dengan terkejut, "'Menemukan Sumbernya!' Buku itu benar-benar mengajarkanmu bagaimana menemukan sumbernya! Bagaimana kau bisa mendapatkan buku ini?"     

Sima You Yue pernah mendengar tentang buku itu di dunia sebelumnya. Dikabarkan bahwa buku itu adalah buku terbagus untuk menemukan rahasia jiwa. Buku itu mengandung banyak metode rahasia untuk membedakan batu-batu.     

Dahulu dirumorkan bahwa hanya Master Roh yang memiliki buku 'Menemukan Sumbernya' yang akan mencapai peringkat tertinggi, yaitu menjadi Master Roh Pencari!     

Namun, buku itu telah lama hilang. Siapa yang menyangka bahwa buku itu sebenarnya ada di tangan Roh Kecil.     

"Aku tidak yakin dari master mana aku mendapatkan buku ini terakhir kali," kata Roh Kecil.     

"Lalu mengapa tidak ada seorang pun pemilikmu yang merupakan Master Roh Pencari?" tanya Sima You Yue dengan rasa ingin tahu.     

"Karena ia meninggal sebelum ia memiliki kesempatan untuk menjadi Master Roh Pencari," jawab Roh Kecil.     

Sima You Yue tertegun. Master itu sangat menyedihkan. Ia memiliki Roh Kecil, tetapi justru menyia-nyiakan kesempatannya.     

Namun, fakta bahwa master itu meninggalkan 'Menemukan Sumbernya', buku yang sangat menakjubkan, itu benar-benar seperti mewariskan harta karun bagi Sima You Yue.     

Dengan buku yang luar biasa itu, kemungkinan Sima You Yue untuk membalaskan dendamnya di alam atas akan semakin meningkat!     

Jadi, sejak saat itu, sebagian besar energinya ia gunakan untuk meneliti sumber kristal. Sima You Yue menyerap semua informasi dasar yang ia temukan di buku 'Menemukan Sumbernya', lalu pergi ke tingkat dua Pagoda Roh untuk mencari kristal. Ia mempraktikkan teorinya, meningkatkan kemampuannya untuk mencari sumber-sumber roh.     

Waktu berlalu begitu saja, dan batas waktu setengah tahun perlahan mendekat ….     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.